Selasa, 23 Oktober 2018

4 Smartphone Asus Terbaru Favorit dan Berkualitas!

Berdiri sejak tahun 1989, produsen elektronik Asus masih mampu mempertahankan eksistensinya di pasaran. Hebat banget, ya! Nah, dari begitu banyak produk smartphone keluaran Asus, kira-kira seri apa ya yang paling favorit saat ini? Biar nggak penasaran, yuk simak review di bawah ini!

1.       Asus ZenFone 5Z


(Sumber gambar: www.androidcentral.com)

Kabar baik untuk kamu yang suka dengan smartphone berukuran kecil, karena Asus baru saja meluncurkan produknya ZenFone 5. Meski memiliki layar yang terbilang besar – 6,2 inci – namun Asus mampu merancang bodi yang jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan ZenFone Max Pro M1. Ini dikarenakan ZenFone 5 ditunjang dengan bezel yang tipis dengan aspek rasio 18,7:9. Keunggulan smartphone keluaran Asus ini ada pada layarnya yang tetap nyaman dilihat meski terkena pantulan cahaya super terang.
Spesifikasi:
-          Layar 6.2 inci, 18.5:9 FHD + LCD display
-          Prosesor Qualcomm Snapdragon 845
-    Pilihan RAM 4GB/6GB/8GB dan ROM 64GB/128GB/256GB (ekstra MicroSD hingga 400GB)
-          Dual-camera: kamera belakang 12MP + 8MP dan kamera depan 8MP
-          Baterai 3300 mAh
-          Android 8.0 Oreo
-          Fitur tambahan: bluetooth 5.0, USB-C, 3.5mm audio jack, dual speaker, fast charging.
Harga: IDR 6,600,000.

2. Asus ZenFone Max Pro M1

(Sumber gambar: www.mobihall.com)

Jika kamu sedang under budget, kami sangat merekomendasikan smartphone Asus ZenFone Max Pro M1. Dijual dengan harga dibawah IDR 3 juta, kamu sudah bisa menikmati tampilan layar dengan warna jernih, Full HD (2160 x 1080 px). Dari segi desain sebenarnya tidak banyak perubahan jika dibandingkan dengan seri ZenFone yang sudah beredar sebelumnya. Perbedaan yang jelas terlihat hanya pada letak kamera belakangnya yang berubah menjadi vertikal. Nah, kalau kelebihan Asus ZenFone Max Pro M1 ada pada kapasitas baterainya yaitu 5000 mAh yang terbilang sangat besar dibandingkan beberapa smartphone di pasaran saat ini.
Spesifikasi:
-          Layar 5.99 inci, 18:9 layar FHD
-          Prosesor Qualcomm Snapdragon 636
-          Pilihan RAM 3GB/4GB/6GB dan ROM 32GB/64GB
-          Dual-camera: kamera belakang 13MP + 5MP dan kamera depan 8MP
-          Baterai 5000 mAh
-          Android 8.1 Oreo
-          Fitur tambahan: bluetooth 4.2, MicroUSB, 3.5mm audio jack, dual speaker, fast charging.
Harga: IDR 2,249,000 

3. Asus ZenFone AR

(Sumber gambar: www.digit.in)

Asus umumnya dikenal sebagai produsen smartphone dengan harga bersahabat. Namun, beda halnya dengan Asus ZenFone AR. Dijual dengan kisaran harga IDR 10,000,000-an, ZenFone AR merupakan smartphone pertama di dunia yang telah menggunakan Google Tango dan Google Daydrea. Keren, ya! Selain itu, ZenFone AR ini juga ditunjang dengan kamera utama beresolusi 23MP dengan sensor SONY IMX 318. Kamera utamanya juga telah dilengkapi dengan 4-axis yang berfungsi untuk stabilasi foto. Nggak heran jika ZenoFOne AR dijual dengan harga yang cukup tinggi.
Spesifikasi:
-          Layar 5.7 inci, 16:9 layar QHD Super AMOLED
-          Prosesor Qualcomm Snapdragon 821
-          Pilihan RAM 6GB/8GB dan ROM 64GB/128GB/256GB (ekstra MicroSD hingga 256GB)
-          Kamera belakang 23MP dan kamera depan 8MP
-          Baterai 3300 mAh
-          Android 7.0 Nougat
-          Fitur tambahan: bluetooth 4.2, USB-C, 3.5mm audio jack, fast charging 3.0, Project Tanggo, dan Google Daydream.
Harga: IDR 10,690,000

4. Asus ZenFone 4 Selfie Pro
 
(Sumber gambar: www.smartprix.com)
Sesuai dengan namanya smartphone ini memiliki keunggulan pada kamera depannya. Cocok banget nih untuk kamu yang senang selfie! Asus telah menanamkan fitur DuoPixel yang mampu menghasilkan foto beresolusi hingga 24MP pada kamera depannya. Selain itu ZenFone 4 Selfie Pro ini juga ditunjang dengan fitur Potrait Mode yang dapat menciptakan hasil selfie dengan efek bokeh.
Spesifikasi:
-          Layar 5.5 inci, 16:9 layar FHD AMOLED
-          Prosesor Qualcomm Snapdragon 625
-          Pilihan RAM 3GB/4GB dan ROM 64GB (ekstra MicroSD hingga 256GB)
-          Kamera belakang 16MP dan kamera depan 12MP + 8MP
-          Baterai 3000 mAh
-          Android 7.0 Nougat
-          Fitur tambahan: bluetooth 4.2, USB-C, 3.5mm audio jack, fast charging.
Harga: IDR 3,249,000.

Itu dia 4 daftar hp Android Asus terbaik saat ini! Tertarik untuk membeli salah satu rekomendasi smartphone Asus di atas? Semoga informasinya bermanfaat ya.. 

Jangan lupa baca juga tentang Hp Oppo A83 & Spesifikasinya

    Choose :
  • OR
  • To comment
Tidak ada komentar:
Write komentar